Sayur Sop Enak, Setelah kita belajar bersama tentang resep-resep masakan dalam Ragam Masakan Nusantara, baik itu kuliner enak yang pedas, asin, gurih, juga manis mari kita pelajari bersama juga tentang resep Sayur Sop yang enak, dan mudah untuk dibuat. Sop adalah salah satu jenis masakan berkuah dari kaldu yang dibuat dengan cara mendidihkan bahan, dan biasanya diberi bumbu serta bahan lainnya untuk menambah rasanya. Bahan sop pada umumnya adalah terdiri dari daging, sayur, atau kacang-kacangan direbus sampai membentuk sari. Sedikit ulasan tentang sayur sop, sayur sop adalah jenis masakan yang berkuah bening yang mana secara tradisional kuah sayur terdapat dua macam, yakni sayur yang berkuah bening dan sayur yang berkuah kental, namun ada juga sop yang berkuah kental meski kebanyakan dari kalangan masyarakat lebih mengenalnya dengan kuah yang bening.
Bahan yang biasa dibutuhkan atau ditambahkan dalam resep sayur sop pada umumnya adalah bakso, daging ayam, daging sapi, jamur tiram, macaroni dan bahan lainnya.
Cara Membuat Sayur Sop Enak
Pada dasarnya, sayur sop adalah jenis sayur yang begitu mudah untuk dibuat. Hal ini dikarenakan bahan-bahan yang diperlukan dalam pembuatan sayur sop begitu mudah untuk dicari dan tidak terlalu ribet dalam pembuatan bumbunya. Berikut ayo kita pelajari bagaimana cara membuat sayur sop yang enak dan segar.
Seperti yang telah kita pahami di atas, untuk bisa membuat sayur sop yang enak sebenarnya ini tidaklah sulit karena untuk dapat membuatnya tidak diperlukan keterampilan khusus dan kita bisa mencobanya di rumah masing-masing. Langkah pertama yang perlu kita lakukan untuk membuat sayur sop yng enak ialah menyiapkan terlebih dahulu bahan-bahan yang kiranya dibutuhkan, kemudian berlanjut pada langkah-langkah yang harus kita lakukan. Berikut admin bagikan bahan dan cara untuk membuat sayur sop yang enak dan segar.
Bahan :
Bahan yang kita perlukan dalam membuat sayur sop yang enak diantaranya adalah beberapa sayur-mayur yang biasa kita jumpai di pasar seperti:
- Wortel 50 gram yang telah diiris tipis-tipis
- Kentang 50 gram yang telah dipotong menjadi dadu
- Kembang kol 75 gram dan daun kol 50 gram
- Daun seledri 2 batang
- Daun bawang 3 batang
- Makaroni 50 gram yang direndam dalam air panas
Selain sayuran tersebut di atas, dibutuhkan juga bumbu dapur yang dihaluskan antara lain seperti:
- 2 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih 2
- Garam dan gula pasir secukupnya
- Merica 1/2 sdm
- Bumbu kaldu 1 sachet.
Langkah-langkah membuat Sayur Sop Enak:
- Rebus air hingga mendidih.
- Campur bumbu dapur yang sudah disiapkan sebelumnya menjadi satu kemudian haluskan dengan menggunakan ulekan sampai halus.
- Jika bumbu tersebut telah halus, tumis bumbu tersebut sampai aroma khas yang sedap dari bumbu itu tercium.
- Masukkan tumisan bumbu tersebut ke dalam air mendidih yang telah disiapkan sebelumnya.
- Kemudian masukkan sayuran yang telah anda potong kecil-kecil sebelumnya ke dalam air bumbu yang sedang dimasak tersebut.
- Tunggu beberapa saat, kemudia sayur sop enak siap untuk dihidangkan.
Atau bisa juga kita lihat video berikut Cara Membuat Sayur Sop Enak:
Cara Membuat Sayur Sop Enak begitu mudah bukan? begitu sederhana tidak ribet dan patut untuk dicoba pastinya. Demikian resep sayur sop enak yang dapat admin bagikan, selamat mencobanya di rumah dan semoga bermanfaat amiiiin.
Selain Cara Membuat Sayur Sop Enak di atas, kunjungi juga blog kami Ragam Masakan Nusantara untuk menambah wawasan kita tentang masakan bumi kita Indonesia. sekian dan terimakasih :)
0 Response to "Cara Membuat Sayur Sop Enak"
Post a Comment